Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

#Konsultasi Syariah. Dahsyat. Membaca Shalawat Kepada Rasulullah Saw Amal Ibadah Di Terima Semua



ادعوني استجب لكم Mungkin sebagian umat islam telah membaca dan mengetahui bahwa seorang hamba yang berdoa kepada Allah Swt pasti doanya akan terkabul.

Meskipun telah membaca atau mengetahui isi dari teks alqur'an tersebut, sebagian umat islam masih meragukan, dengan alasan doa yang ia panjatkan berhari-hari tidak terkabul.


Baca Juga: 7 TAFSIR HADITS QUTSY AS-SHOUMU LI WA ANAA AJZI BIH


Ada sebab tertentu Doa yang bisa terkabul dan  itu ada 3 macam sebab,  yang pertama tempatnya memang istijabah seperti Multazam antara Hajar Aswad dan pintu Ka’bah, Rukun Yamani dan Hajar Aswad (Masjidil Haram), Bukit Shafa dan Marwah dan  Raudhah.

Yang kedua waktunya memang istijabah seperti halnya doa di seperempat malam, lebih-lebih menjelang waktu subuh, ketika khotib duduk di antara dua khutbah dan setelah melaksanakan shalat fardlu.

Yang ketiga Orangnya memang di berikan keistimewaan selalu di kabulkan doanya, seperti para nabi, wali dan orang sholeh.

Kenapa beliau di berikan keistimewaan berupa doa yang di minta selalu di kabulkan?, di dalam kitab begitu banyak penjelasannya, yang pertama hatinya bersih, tidak memakan makanan yang haram atau bahkan yang subhat.

Lalu bagaimana jika seseorang tidak mampu untuk pergi makkah dengan tujuan agar bisa berdoa di tempat-tempat yang istijabah, atau tidak bisa bangun di seperempat malam dengan tujuan untuk memperoleh doa yang di minta.


Baca Juga: 3 PENYESALAN YANG SANGAT BERAT DI AKHIRAT


Berikut ada solusinya yang pertama setiap berdoa selalu menyandingkan dengan sholawat kepada nabi Muhammad Saw, sebab, doa-doa yang di panjatkan oleh seorang hamba ada penghalangnya.

Nah, penghalang tersebut bisa terbuka dengan adanya sholawat kepada Nabi Muhammad Saw, dengan begitu seorang hamba yang bermunajat meminta kepada Allah Swt di serta sholawat pasti terkabul.

Seperti yang telah di jelaskan di dalam kitab Dzurrotun An-Nashidin Dan Kitab Az-Zubda, "Tidak ada doa di antara langit kecuali ada pemisah sampai seorang membaca shoalawat terhadap Nabi Muhammad Saw, ketika seorang membaca doa di sertai sholawat, maka pemisah itu akan terbuka dan akan di kabulkan, kalau seorang hamba membaca doa tidak di serta shalawat niscaya doanya akan kembali yakni tidak di terima.

Di ceritakan seorang hamba yang sholih melakukan shalat, sedangkan ia dalam keadaan  duduk membaca tasyahud dan hamba tersebut lupa membaca shalawat, setelah itu ia tidur kemudian dalam tidurnya ia bermimpi di datangi oleh Rasulullah Saw.

lalu Nabi bersabda: kenapa kamu lupa membaca shalawat kepadaku, ia menjawab di dalam shalatku aku sibuk menyebut nama Allah Swt dan beribadah, sebab itu aku lupa memaca shalawat, kemudian Rasulullah balik bertanya.

"Apakah kamu tidak pernah mendengar penjelasanku terkait, "Amal tidak akan di terima beserta do'a, sampai seorang hamba membaca shalawat kepadaku, meskipun kelak seorang hamba di hari kiamat membawa berbagai macam amal yang baik, tetapi di setiap amal baiknya tidak di sertai shalawat, maka amal baiknya tertolak.


Baca Juga: ASTAUFIRLLAH. MURKA ALLAH UNTUK ORANG TIDUR 


Dengan penjelasan di dalam artikel ini menuntut kita agar tidak bosan-bosan membaca shalawat kepada Nabi Muhammad Saw, baik ketika melakukan suatu amal kebaikan, atau ketika tidak melakukan aktifitas apapun.

Semoga dengan hadirnya artikel ini menambah kecintaan kita kepada Rasulullah Saw, dalam artian selalu bershalat dengan harapan mendapatkan syafa'at di akhirat nanti.

Refrensi Kitab


Dzurrotun Nasyihin
Riyadu As-Sholihin
Az-Zubdatul Wa'idin
Az-Zubdatul Majalis




Posting Komentar untuk "#Konsultasi Syariah. Dahsyat. Membaca Shalawat Kepada Rasulullah Saw Amal Ibadah Di Terima Semua"

close
Banner iklan disini